28 Maret 2016

Belajar Sejarah sampai Berburu Kuliner dan Oleh-oleh Khas Solo

Mengenal lebih dekat kota kelahiran Presiden Jokowi ini sama saja dengan belajar sejarah. Setidaknya begitulah yang sering disampaikan oleh beberapa situs wisata ternama. Bagaimana tidak, di kota ini kita akan melihat beragam bangunan bersejarah dengan ciri khas masyarakat Jawa. Bahkan beberapa taman hiburan pun sengaja mengusung konsep ala Jawa Tengah, dengan sisi kelembutan yang ada. Tak salah bila nanti kita akan banyak menjumpai tempat-tempat yang asik untuk jalan-jalan di Solo.

Memutuskan berlibur ke kota Solo sama halnya menapaki kembali masa-masa Jawa kuno. Kita akan dibawa bernostalgia dengan suasana bangunan antik yang tetap dilestarikan oleh pemerintah. Hal inilah mungkin yang menjadi ciri khas dari kota Solo sebagai kota wisata di Jawa Tengah.
Bagi para wisatawan dari luar kota, berkunjung ke kota ini takkan menjemukan sama sekali. Sebab tak hanya bangunan antik yang akan dijumpai, adapula beberapa pusat wisata modern yang bisa dijelajahi.
Mengawali perjalanan di kota Solo, kita akan memulainya dari wisata sejarah dan etnik untuk mengenal riwayat kota Solo itu sendiri. Berikut ini ada beberapa tujuan wisata yang wajib dikunjungi untuk belajar sejarah kota Solo.

Keraton Kasunanan Surakarta Hadiningrat



Keraton Kasunanan Surakarta Hadiningrat (sumber : surakarta.go.id)


Tempat pertama yang bisa kita kunjungi adalah Museum Keraton Surakarta. Keraton ini bisa dibilang menjadi cikal bakal berdirinya kota Surakarta di Solo. Bangunan keraton sendiri pertama kali dibangun pada tahun 1744 dibawah masa pemerintahan Sunan Paku Buwono II.

Pada bagian dalam Keraton, ada sebuah menara yang disebut Panggung Sanggabuwana. Di bangunan inilah konon Susuhanan bersemedi dan bertemu dengan ratu pantai selatan, Nyi Roro Kidul.

Ngarsopuro Night Market



Ngarsopuro Night Market (sumber : terasolo.com)



Belum punya rencana untuk mengisi akhir pekan di kota Solo? Cobalah untuk mengunjungi Ngarsopura Night Market yang terletak di sekitaran Jalan Diponegoro. Di sini kita akan menjumpai banyak stand yang menjajakan aneka kuliner, jajanan dan souvenir khas Solo.

Pasar malam ini dihelat secara rutin pada hari Sabtu dan Minggu mulai pukul 19.00 – 21.00 WIB. Adapula hiburan tambahan seperti pertunjukkan musik Jazz, tarian hingga musik etnik dari para penggiat seni di kota Solo.

Galabo Solo



Galabo Solo (sumber : kuliner.panduanwisata.id)


Pecinta kuliner akan dimanjakan dengan pusat jajanan dan kuliner di Solo ini. Galabo menyediakan beragam pilihan kuliner khas Solo yang siap memanjakan lidah kita. Di sini kita tak harus mengunjungi satu per satu penjual jajanan hanya untuk mencicipi kuliner khas Solo. Soalnya nih ya, aneka kuliner tersebut sudah tersedia di satu tempat yang memudahkan para pengunjung. Kebanyakan pengunjungnya merupakan kawula muda yang ingin menjajal tempat populer di Solo tersebut. Pusat kuliner ini sendiri terletak di kawasan Gladak, tepatnya di depan PGS.

Batik Keris


Menjadi salah satu brand batik ternama di Indonesia, Batik Keris ternyata berawal dari pasangan suami istri di Solo. Usaha rumahan tersebut kini berkembang menjadi perusahaan batik yang siap melayani pembeli dari kalangan menengah ke atas. Pabrik garmen dan toko-tokonya sendiri tersebar secara merata di seluruh Nusantara.

Tujuan dari pembangunan perusahaan sendiri tidak jauh-jauh dari keprihatinan sang pemilik terhadap kekayaan kebudayaan. Mereka ingin mempertahankan dan melestarikan budaya melalui pakaian, terutama kain-kain tradisional. Tak hanya kain batik khas Solo saja memang, ada pula kain ikat, lurik, dan lain sebagainya.

Hingga saat ini, brand tersebut telah memiliki pabrik di belakang toko pusat di kota Solo. Selain itu brand ini juga memiliki pabrik printing yang melayani produksi kain batik printing untuk seluruh masyarakat Indonesia.

Hotel murah yang dekat dengan 4 tempat di atas

Jika sobat blogger tertarik untuk berkunjung ke empat tempat tadi, sebaiknya pilihlah hotel yang lokasinya strategis, jadi bisa memudahkan dalam hal transportasi.

Untuk hotel atau penginapan yang harganya murah tapi fasilitasnya memadai, bisa banget nih coba booking hotel di Airy Keraton Solo Gatot Subroto. Selain murah, lokasinya dekat dengan tempat-tempat menarik di atas.

Kamar Hotel Airy Keraton Solo Gatot Subroto (Sumber : airyrooms.com)


Jaraknya hanya 1,2 km dari Batik Keris, 2,1 km dari Gabalo Solo, 1,1 km dari Keraton Surakarta, dan hanya 300 meter dari Ngarsopuro Night Market, dekat kan? Kita bisa jalan kaki hampir ke semua tempat di atas.

Sumber : airyrooms.com

Selain itu harganya juga murah seperti harga promo hotel, Cuma 233 ribu saja. Dengan hanya 233 ribu, kita sudah mendapatkan fasilitas AC, kamar mandi bersih, TV layar datar, air minum gratis, wifi gratis, dan lain-lain (fasilitas lengkapnya bisa dicek di sini). Cara bookingnya pun mudah, bisa lewat whatsapp maupun via telepon. Untuk info kontaknya kita bisa cek langsung ke website AiryRooms.

Nah, nggak sulit kan ya kalau kita ingin bermalam di hotel murah yang lokasinya strategis di Solo. Selain strategis, kita juga akan mendapatkan fasilitas yang memadai dan bisa berwisata ke tempat-tempat yang menarik di Solo dengan mudah.

4 komentar: