22 Maret 2023

Manfaat Vitamin B5 Bagi Kulit

 


Sebagai orangtua, kita tentu ingin memberikan yang terbaik untuk anak-anak kita, termasuk dari segi kesehatan dan perkembangan mereka. Sejak hari pertama kelahiran, kita harus memperhatikan berbagai hal yang dapat mempengaruhi pertumbuhan dan kesehatan anak, termasuk kesehatan kulit yang sangat sensitif pada bayi dan anak kecil. Selain itu, asupan nutrisi sehari-hari juga memegang peran penting dalam menunjang masa emas tumbuh kembang anak.

Namun, terkadang sebagai orangtua, kita dapat merasa bingung dengan banyaknya informasi yang beredar dan sulit memilih produk yang tepat untuk digunakan oleh anak. Salah satu hal yang sering menjadi perhatian para ibu adalah memilih produk perawatan kulit yang aman dan sesuai untuk bayi dan anak kecil. Pasalnya, kulit mereka yang masih sangat sensitif dapat dengan mudah teriritasi oleh bahan kimia yang terdapat pada produk perawatan kulit yang tidak cocok.

Nah, berkat hasil mencari tahu lebih lanjut di mbah Google, baru tahu juga kalau ada manfaat yang sangat luar biasa dari sebuah vitamin. Namanya vitamin B5, mungkin cukup asing ya terdengar di telinga kita? 

Kalau bicara tentang kesehatan, pasti deh seringnya kita hanya tahu vitamin A, C, D, dan E. Vitamin B jarang didengar, kecuali B12 mungkin ya, yang baik untuk sirkulasi darah. Nah, kalau B5 ini sendiri bagaimana? Uniknya, kandungan vitamin B5 ini bisa kita dapatkan dari makanan dan juga sudah banyak dipakai di produk kecantikan serta kesehatan, lho.

Vitamin B5, atau yang juga dikenal sebagai panthenol, sudah lama digunakan dalam produk perawatan kulit karena manfaatnya yang terbukti bagi kesehatan kulit. Kandungan vitamin B5 pada salep ruam popok untuk bayi memang dapat membantu dalam penyembuhan iritasi dan ruam popok. Namun, manfaat lain dari vitamin B5 adalah membantu melembabkan kulit, mengurangi peradangan, dan meningkatkan produksi kolagen yang dapat membantu menjaga elastisitas dan kelembutan kulit.

Dan…tidak hanya pada produk perawatan kulit untuk bayi, vitamin B5 juga sering digunakan dalam produk perawatan kulit untuk orang dewasa karena manfaatnya yang melimpah. Misalnya, pada produk krim atau lotion, vitamin B5 dapat membantu mengurangi kulit yang kering dan pecah-pecah, meningkatkan kelembutan kulit, dan membantu mempercepat penyembuhan luka kecil pada kulit.

Jadi, penggunaan vitamin B5 pada salep ruam popok untuk bayi bukanlah sesuatu yang asing di dunia perawatan kulit. Namun, pastikan juga untuk memilih produk yang mengandung vitamin B5 dalam konsentrasi yang tepat dan aman bagi kulit si kecil. Dengan demikian, kita dapat memberikan perawatan kulit yang optimal bagi anak kita, tanpa harus khawatir akan efek samping atau iritasi pada kulit mereka.




Salah satu produk yang penting untuk dimiliki sebagai orang tua bayi adalah salep ruam popok untuk bayi. Produk ini sangat bermanfaat dalam mengatasi ruam popok yang sering dialami oleh bayi dan balita.

Dengan kandungan vitamin B5 yang aman untuk kulit bayi, salep ruam popok dengan kandungan ini tidak hanya membantu melindungi kulit bayi dari iritasi, tetapi juga membantu dalam penyembuhan iritasi dan ruam popok.  Selain menggunakan produk perawatan kulit yang tepat, pastikan juga untuk memberikan asupan nutrisi yang seimbang dan mengajarkan gaya hidup sehat sejak dini untuk mendukung tumbuh kembang anak yang optimal. Dengan memperhatikan kesehatan kulit bayi, kita dapat membantu menjaga kesehatan dan kenyamanan mereka sehari-hari.

Read More »

02 Maret 2023

Bercak Putih di Kulit Mengganggu Penampilan, Bisa Jadi Ini Penyebabnya

 

Pernahkah kalian menemukan adanya bercak putih di kulit, terutama di wajah? Mungkin kalian mengira itu hanyalah bekas jerawat atau perubahan warna kulit akibat paparan sinar matahari. 

Eits.... jangan salah sangka. Bercak putih yang muncul di kulit bisa jadi merupakan tanda dari adanya infeksi jamur kulit, seperti panu atau tinea versicolor. Meskipun jarang menimbulkan masalah serius, namun infeksi jamur kulit ini dapat mengganggu penampilan dan menurunkan kepercayaan diri. Oleh karena itu, penting untuk mengenali gejalanya dan melakukan pengobatan yang tepat agar kulit kembali sehat dan cantik seperti sebelumnya.
Read More »

25 Januari 2023

Suka Duka Punya Printer Sendiri di Rumah

 
 
punya printer sendiri di rumah


Apakah teman-teman punya printer sendiri di rumah? Jika iya, boleh dooogg nanya, sudah pernah mencoba untuk mengganti cartridge printer sendiri atau belum?

Eeyyaaa.... yang belum pernah ganti cartridge printer sendiri gapapa loh kalau mau ngaku. Enggak dosa kok. Aku termasuk yang beruntung nih bisa mengganti sendiri cartridge pada printer yang kumiliki di rumah. 
Read More »

18 Desember 2022

Autonomous Vehicle Pertama di Indonesia ada di The Breeze, BSD City

 

Apa yang terlintas di benakmu ketika disebutkan autonomous vehicle alias kendaraan tanpa awak atau pengemudi? Berasa aneh nggak sih, mosok ada gitu kendaraan bisa jalan sendiri. Emangnya mobil di film James Bond atau Mission Impossible yang bisa dikendalikan menggunakan remote? Kalian baru akan ngeh setelah membaca tulisan ini yang membahas tentang first autonomous vehicle at Green Office Park, BSD City, Tangerang.
Read More »

17 Desember 2022

Smartphone Apa yang Bisa Jadi Andalan Traveler dan Food Blogger?

 
zenfone 9

Mengabadikan peristiwa istimewa dalam hidup kini tak lagi sulit untuk dilakukan. Kalau dulu, orang harus punya kamera segede gaban untuk bisa memotret. Jika tak punya, bisa menyewa tukang foto untuk memotret peristiwa penting yang kita jalani.
Read More »

14 Desember 2022

Jarak Ganti Oli Motor Matic yang Ideal

 


Buibu yang mengendarai motor matic, selama ini hanya bisa pakai saja ataukah juga memperhatikan perawatannya? Sebisa mungkin sih untuk perawatan yang ringan dan mudah tetap lakukan sendiri yaaa.. Kalik aja pak suami sedang sibuk dan tidak sempat membawa motor ke bengkel, ibu bisa melakukannya sendiri. 
Read More »

13 Desember 2022

Membuat Terang di Tahun Mendatang



 
Sempat ketar-ketir nih ketika merebak prediksi tahun 2023 bakalan terjadi resesi ekonomi. Ya gimana kan, sebagai masyarakat awam, denger kata resesi tuh udah bikin parno aja. Melihat betapa banyaknya pihak yang kolaps selama pandemi sudah jadi dasar rasa khawatir yang tak kunjung habis.
Read More »

11 Desember 2022

Ternyata Mudah Memasak Kuliner Legendaris Nusantara

 

Berasa ribet nggak sih saat harus memasak sesuai resep kuliner legendaris Nusantara? Biasanya kan masakan daerah bumbunya aduhai melimpah ruah. Kadang udah berasa puyeng sendiri ketika ngebayangin untuk mengolahnya.
Read More »

02 Desember 2022

Memaknai Hari Ulang Tahun

 
hut jne ke 32

Selama ini apa yang terlintas di benakmu ketika membincang tentang ulang tahun, kawan? Apakah hingar bingarnya pesta, ucapan ulang tahun bertubi-tubi, hingga kewajiban traktiran bersama teman dan keluarga?

Seperti sudah membudaya saja ya ketika seseorang sedang menghadapi pergantian tahun yang berkaitan dengan hari kelahirannya, maka orang-orang di sekitarnya malah minta ditraktir. Sebenarnya, apa makna ulang tahun yang bisa kita petik dan jadikan sebagai pembelajaran hidup?



Makna Ulang Tahun


Menurut Wikipedia, ulang tahun diartikan sebagai hari hari kelahiran seseorang. Dalam beberapa kebudayaan, ulang tahun seseorang biasanya dirayakan dengan adanya pesta ulang tahun bersama keluarga dan/atau teman. 

Hadiah pun akan diberikan pada orang yang merayakan ulang tahun. Ketika seseorang ulang tahun, perlakuan istimewa akan diterimanya sepanjang hari tersebut.

Hanya sebatas itu sajakah arti ulang tahun? Jika dalam budaya kalangan tertentu ada perayaan ulang tahun, ada juga yang menganggap bahwa perayaan ulang tahun adalah bid'ah, sesuatu yang tidak sesuai ajaran agama.

Kali ini bukan kontroversi seputar boleh tidaknya merayakan pesta ulang tahun, namun lebih kepada perenungan arti bertambahnya usia. Bagi seseorang yang berulang tahun, secara tidak langsung jatah hidupnya makin berkurang, ya kan? Tentunya akan beda pula pemaknaannya ketika kita membahas makna ulang tahun untuk organisasi atau perusahaan.

Ada beberapa cara yang bisa dilakukan untuk memaknai ulang tahun:

1. Ulang tahun sebagai sarana untuk muhasabah


Muhasabah memiliki arti introspeksi atau evaluasi diri. Bagi individu ataupun perusahaan yang sedang berulang tahun, saat-saat seperti ini memang tepat digunakan untuk melihat kembali perjalanan hidup, apa yang sudah dicapai dan apa yang masih harus terus diperbaiki. 



2. Ulang tahun sebagai pengingat diri seberapa banyak sudah berbagi


Jika ulang tahun identik dengan perayaan atau pesta, mari kita pikirkan juga bagaimana jika moment ini digunakan untuk berbagi kepada sesama. Yuk kita ingat-ingat, saat merayakan ulang tahun apakah terlintas dalam benak untuk berbagi?

Insya Allah dengan berbagi kepada sesama ini, selain menebarkan kebaikan, tindakan yang kita lakukan ini akan menumbuhkan kebahagiaan pula. Bahagia bagi yang berbagi, bahagia pula bagi yang menerima.






3. Ulang tahun sebagai tanda syukur atas semua karunia yang sudah diterima


Terkadang orang lebih sering mengingat kesusahan yang dirasakannya tanpa mengingat sudah berapa banyak karunia yang diberikan oleh Allah kepadanya. Meskipun ada yang tidak merayakan ulang tahun, paling tidak saat-saat hari lahir ini bisa digunakan sebagai pengingat tentang seberapa banyak nikmat yang telah didapatkan sejak lahir hingga saat ini. Dengan cara seperti ini, Insya Allah kita tidak akan menjadi orang-orang dalam golongan kufur nikmat. 


4. Ulang tahun yang makin memperkuat diri


Coba kita lihat selama satu tahun ke belakang, apa saja yang sudah dilalui dan apa saja yang telah tercapai. Perlu dilihat juga seberapa banyak kita mampu bertahan terhadap hantaman gelombang kehidupan.

Sampai saat ini, detik ini, apa yang sudah kita lakukan sehingga kita mampu bertahan? Hal inilah yang bisa kita jadikan bahan muhasabah dan menilai kelebihan yang dimiliki. Dari kelebihan itulah kita bisa belajar untuk menjadi makin kuat. 





Memaknai Ulang Tahun ke-32 oleh JNE 


Seperti yang sudah kutulis di atas, tidak hanya orang secara pribadi saja yang butuh memaknai ulang tahun. Suatu organisasi ataupun perusahaan pun perlu melakukan refleksi diri ketika merayakan ulang tahunnya. Hal ini juga dilakukan oleh JNE sebagai salah satu perusahaan jasa logistik yang telah berdiri sejak 32 tahun silam.


ulang tahun ke 32 jne


JNE didirikan pada 26 November 1990 oleh Alm. H. Soeprapto Soeparno dengan komitmen sebagai perusahaan ekspres dan logistik nasional yang akan berkontribusi secara nyata terhadap kemajuan perekonomian bangsa dan negara. Kontribusi JNE tersebuh diwujudkan dalam berbagai langkah bisnis sesuai dengan tagline “Connecting happiness” dalam berbagi manfaat ke banyak pihak.

Pada peringatan ulang tahunnya yang ke-32 tahun ini, JNE mengusung tema ”Bangkit Bersama” yang memiliki makna Progress, Pertumbuhan, Pergerakan dan Perjalanan. JNE memaknai dan merayakan perjalanannya yang telah lebih dari 3 dekade ini dengan terus bergerak. Dulu awalnya hanya memiliki karyawan sedikit,  kini telah berkembang menjadi lebih 50.000 orang Ksatria dan Srikandi (sebutan untuk karyawan JNE) dari berbagai suku serta bahasa. Selain itu JNE juga didukung lebih dari 8.000 jaringan yang terus bertumbuh dan memberikan manfaat terbaik demi terciptanya Indonesia Bangkit. JNE ingin terus menebar manfaat dengan bergerak bersama UMKM, pelanggan dan mitra agar siap menghadapi tantangan dan Bangkit Bersama dalam perjalanan untuk mengantarkan kebahagiaan. 

Selama 3 dekade lebih JNE telah menjadi bagian dari ekosistem dunia usaha dan berperan penting dalam perekonomian nasional. Maka dalam perayaan ulang tahun kali ini, M. Feriadi Soeprapto, selaku Presiden Direktur JNE tak lepas bersyukur atas pencapaian yang telah diraih oleh JNE. Beliau berharap dengan bertambahnya usia yang ke-32, JNE mampu mewujudkan visi sebagai perusahaan logistik terdepan di negeri sendiri yang berdaya saing global

Tema HUT JNE Bangkit Bersama memiliki makna untuk menggelorakan dan menebarkan energi positif dan optimisme untuk Indonesia. JNE mengajak masyarakat, pelanggan, mitra dan stakeholder untuk terus maju dan adaptif dalam berkarya. Diharapkan kerja sama ini bisa menjadi sarana berinovasi dalam beragam program kolaborasi untuk memberikan yang terbaik bagi bangsa dan negara.
 
Rangkaian acara dalam menyambut puncak HUT JNE diwujudkan dengan berbagai kegiatan yang menebar kebahagian. Contohnya nih, shopping bareng yatim dan dhuafa dari 20 yayasan yatim piatu yang ada di Jabodetabek dan dilakukan juga di cabang JNE sesuai dengan filosofi Berbagi, Memberi, dan Menyantuni. Ada juga lomba foto, lomba video, khataman pembacaan Al-Qur’an, acara tasyakuran dan potong tumpeng, serta berziarah ke makam pendiri JNE Alm. H. Soeprapto Soeparno. 

Tak ketinggalan pula diluncurkan beragam kuis dan giveaway untuk seluruh masyarakat. Aktivitas ini dapat diikuti oleh semua orang melalui akun sosial media JNE seperti Games Si Joni, giveaway produk lokal bersama UMKM unggulan. Untuk mengikuti berbagai informasi menarik, kalian bisa cek langsung di sini ya : https://jnewsonline.com/

Bagi member JNE Loyalty Card (JLC) pada periode 21 - 30 November 2022 dapat menukarkan sebanyak 32 poin menjadi e - voucher ongkir Rp. 32.000, serta ada promo diskon ongkos kirim sebesar 32% pada 26 - 27 November 2022 untuk kiriman service Regular ke seluruh tujuan di Indonesia. 

Selain program promo ongkos kirim, JNE pun berkolaborasi dengan Tab Space asal Bandung, yaitu studio komunitas seniman disabilitas untuk mendesain merchandise khusus HUT JNE ke 32 tahun. Kolaborasi tersebut merupakan bentuk kepedulian JNE dalam memberikan dukungan agar seniman disabilitas memiliki ruang berkarya dan Bangkit Bersama untuk menunjukkan kemampuan karya-karya terbaik mereka sehingga dapat dikenal di masyarakat. 

Acara puncak HUT JNE ke-32 dilaksanakan secara hybrid di Taman Yatim Piatu Tunanetra (Yatuna) Soeprapto Soeparno, Jalan Pusdiklat Depnaker, Jakarta Timur, pada Minggu 27 November 2022 pukul 09.00 WIB hingga selesai. Acara dibuka dengan do’a bersama yang di pimpin oleh Syekh Muhammad Jaber dengan dihadiri Manajemen JNE, mitra serta karyawan, dengan tetap mematuhi pelaksanaan protokol kesehatan.  



Perayaan ulang tahun ke-32 JNE ini bisa disaksikan juga oleh seluruh karyawan nasional melalui Channel Youtube JNE. Acara ini dipandu oleh MC Rico Ceper dan Bella Aprilia Sant, yang diikuti lebih dari 50.000 Ksatria dan Srikandi JNE yang ada di seluruh Indonesia. 

JNE berbagi doorprize dan grandprize sebagai apresiasi kepada karyawan, berupa puluhan sepeda motor.  Hadiah utamanya adalah 2 unit rumah untuk karyawan yang beruntung, wooww... Tak ketinggalan pula ada ribuan hadiah menarik lainnya, dan juga dilakukan pemilihan karyawan terbaik dari pusat dan cabang. Puncak gelaran acara menampilkan bintang tamu Kangen Band yang terkenal dengan lagu Pujaan Hati, Terbang Bersamaku, Cinta Yang Sempurna dan lainnya. 
Read More »

26 November 2022

DP Mall Terlengkap di Semarang untuk Belanja dan Refreshing

 
Jika ditanya tentang mall terlengkap di Semarang, kira-kira kalian yang orang Semarang bakalan jawab apa, Nda? 

dp mall terlengkap di semarang

Kalau aku sih jelas bakalan jawab DP Mall Semarang, dong. Eits... bukan lagi jadi petugas promosi lhoooo...  Bagi yang sudah beberapa kali ke mall ini, bakalan setuju denganku dan memberikan jawaban bahwa DP Mall bisa disebut sebagai mall terlengkap di Semarang. 
Read More »