24 Juli 2020

Sempurnakan Hijrah dengan Asuransi Syariah


Pernah nggak sih mendapatkan pertanyaan seperti ini: Hari gini ga punya asuransi? 

Iya. Sudah jamak jika saat ini kita mendapatkan pertanyaan seperti ini. Terlebih lagi dalam kondisi yang tak menentu seperti pandemi yang tak berkesudahan. Segala hal yang berkaitan dengan usaha melindungi keluarga, menjaga kesehatan dan keselamatan jiwa, rasanya bakalan menjadi prioritas utama kita. Setuju? 


Banyak orang yang ragu-ragu untuk membuka asuransi karena masih belum yakin apakah akadnya sesuai dengan prinsip syariah. Maunya sih pilih yang Asuransi Syariah saja ya, terutama bagi kaum muslim. 

Sebelum membahas tentang asuransi syariah ini, ada beberapa hal yang prinsip dan mendasar seputar pengetahuan awal tentang asuransi. Seberapa penting sih sebenarnya asuransi bagi kehidupan kita? 



Manfaat Asuransi Bagi Diri Sendiri dan Keluarga 


Secara umum, kita akan mendapatkan manfaat dari asuransi sebagai berikut : 

1. Keamanan Finansial 


Tidak peduli seberapa banyak pun penghasilan atau berapa banyak yang kita tabung, kondisi keuangan kita dapat berubah secara drastis akibat peristiwa yang tidak terduga dalam sekejap. Dari hal inilah kita memiliki solusi terbaik untuk menjadi aman secara finansial dengan melindungi diri sendiri, keluarga, dan aset melalui asuransi. 

Kita dapat merasakan manfaat perlindungan dari asuransi ketika nantinya mendapatkan pembayaran untuk dukungan finansial seandainya terjadi peristiwa tak terduga. Tak ada satu orang pun yang mengharapkan mendapat musibah, namun manusia tak boleh putus berikhtiar kan? Melakukan sesuatu, termasuk memiliki asuransi merupakan salah satu langkah baik yang bisa kita terapkan. 



2. Transfer Risiko 


Salah satu pemahaman termudah tentang pentingnya asuransi ada pada prinsip ini : transfer risiko keuangan dari tertanggung ke perusahaan asuransi. Sebagai tertanggung, kita membayar premi untuk menerima kompensasi dari perusahaan asuransi, jika terjadi peristiwa yang tidak terduga. Jadi, memiliki asuransi mengurangi beban keuangan yang harus kita tanggung. 


3. Mengurangi Stres di Masa Sulit 


Tak ada orang yang bisa melihat masa depan atau menentukan peristiwa di masa depan. Tragedi tak terduga apa pun dapat membuat kita tegang secara fisik, mental, maupun finansial. Ketika kita memutuskan untuk memiliki asuransi, yang kita maksudkan untuk melindungi dari tragedi seperti penyakit, cedera atau cacat tetap, bahkan kematian, maka kita telah menyelamatkan diri dan keluarga dari ketegangan dan stres. Hal ini benar-benar menjadi berkah keluarga. Asuransi bisa mengatasi semua tekanan finansial dan kita bisa lebih fokus pada hal-hal lain, misal pemulihan kesehatan fisik ataupun mental. 



4. Tidak Menambah Beban Pikiran 


Memiliki asuransi menawarkan keamanan finansial dan ketenangan pikiran. Tidak ada jumlah uang yang dapat menggantikan ketenangan pikiran ini. Dengan berasuransi, kita jadi tahu bahwa ada jaminan terhadap segala peristiwa tak terduga dalam hidup. Kondisi inilah yang memberi kita ketenangan pikiran. 



5. Perlindungan Menyeluruh Bagi Keluarga 



Kita tentu sepakat ya kalau keluarga adalah aset terpenting yang kita miliki. Begitu juga keluarga bergantung pada kita dalam hal keuangan. Inilah sebabnya mengapa penting untuk memastikan bahwa diri kita dan keluarga benar-benar aman untuk menghadapi keadaan darurat apapun. 



Perbedaan Mendasar antara Asuransi Konvensional vs Asuransi Syariah 


Hidup harus terus berjalan meskipun ada berbagai hal buruk terjadi. Salah satunya adalah kejadian tak terduga yang menimpa salah satu anggota keluarga. Dalam hal ini lebih khususnya kepada kepala keluarga sebagai penanggung jawab keuangan keluarga. 

Kebutuhan untuk memiliki asuransi kadang terbentur pada keraguan terkait prinsip-prinsip agamis. Seperti yang kita tahu, Indonesia merupakan salah satu negara dengan jumlah penduduk muslim terbesar di dunia. Ada yang beranggapan jika berasuransi itu bertentangan dengan qodlo’ atau qadar. Menentang takdir gitu lah istilah gampangnya. 

Pada dasarnya dalam Islam diyakini bahwa maut dan jodoh merupakan takdir Allah, termasuk di dalamnya peristiwa kecelakaan, kemalangan dan kematian. Namun satu yang perlu diingat, manusia juga diperintahkan Allah untuk membuat perencanaan bagi masa depan. 

“Hai orang-orang yang beriman, bertakwalah pada Allah dan hendaklah setiap diri memperhatikan apa yang telah diperbuat untuk hari esok (masa depan) dan bertakwalah kepada Allah. Sesungguhnya Allah Maha Mengetahui apa yang engkau kerjakan.”QS Al Hasyr ayat 18 

Nah, apakah asuransi yang kita pilih sebagai proteksi masa depan telah memenuhi syarat muamalat secara Islami? 

Dalam mekanisme asuransi konvensional, ada 3 hal yang masih diharamkan oleh para ulama, yaitu: 
1. gharar (ketidakjelasan dana) 
2. maysir (judi/gambling) 
3. riba (bunga) 

Baik asuransi konvensional maupun asuransi syariah sama-sama memiliki tujuan mengelola dan menanggulangi resiko. Perbedaan mendasar di antara keduanya terletak pada: 

1. Pengelolaan Resiko 


Pada asuransi konvensional, yang terjadi adalah transfer resiko dari peserta asuransi ke pihak perusahaan asuransi, atau yang biasa disebut dengan risk transfer. Adapun pada asuransi syariah menganut azas tolong menolong dengan membagi resiko di antara peserta asuransi, atau biasa disebut dengan risk sharing

2. Investasi Dana 


Pada produk asuransi syariah, pengelolaan dananya menganut sistem investasi syariah yang bebas riba, total dana merupakan milik peserta asuransi. Perusahaan asuransi hanya berperan sebagai pengelola. Adapun pada asuransi konvensional masih memberlakukan sistem bunga dan dana yang dibayarkan sebagai premi menjadi milik perusahaan asuransi, bebas diinvestasikan dalam bentuk apapun sesuai perjanjiannya yang bersifat jual beli. 


3. Perjanjian atau Akad


Asuransi konvensional menggunakan perjanjian jual beli (tabadduli), konsep transaksinya sama-sama mengharapkan keuntungan sebesar-besarnya dan kerugian sekecil-kecilnya. Sedangkan asuransi syariah lebih kepada akad tolong menolong (takafuli) dimana menerapkan akad yang searah dengan konsep hibah, yaitu tolong menolong. 


4. Pengawasan Dana


Ada Dewan Pengawas Syariah (DPS) di tiap perusahaan berbasis syariah dengan tugas memastikan perusahaan tersebut menaati prinsip syariah dalam mengelola dana asuransi. DPS bertanggung jawab kepada Majelis Ulama Indonesia (MUI). Pada asuransi konvensional jelas tidak ada DPS. 


5. Status Dana 


Pada asuransi konvensional seluruh dana yang sudah disetor akan hangus dan menjadi milik perusahaan asuransi jika peserta asuransi tidak sanggup melanjutkan untuk membayar premi. Pada asuransi syariah dana yang disetor peserta asuransi bisa diambil jika dalam perjalanannya tidak sanggup melanjutkan pembayaran premi. Hanya akan ada potongan kecil sebagai wujud tabarru’ atau derma / sumbangan. 


6. Pengelolaan Dana 


Peserta asuransi konvensional terpaksa membebaskan penggunaan dana untuk diinvestasikan ke bidang apapun asalkan berpotensi mendapatkan keuntungan. Adapun pada asuransi syariah, dana asuransi unit link hanya boleh diinvestasikan pada bidang yang halal dan tidak mengandung syubhat (samar atau tidak jelas tentang haram dan halalnya sesuatu hal). 


7. Prinsip Klaim 


Pencairan dana pada asuransi konvensional berasal dari rekening perusahaan asuransi dengan perbandingan risiko dan modalnya. Sedangkan dalam asuransi syariah, pembayaran klaim menggunakan pencairan dana dari tabungan bersama. Seperti prinsip dasarnya, dana sudah diikhlaskan untuk tolong menolong antar nasabah. 


Setelah mengetahui perbedaan mendasar antara asuransi konvensional dan asuransi syariah, kira-kira untuk saudara-saudara muslim akan pilih yang mana? Jika pilih asuransi syariah, maka asuransi apakah yang bisa memenuhi semua kebutuhan dasar perlindungan diri sekaligus mendapatkan manfaat tambahannya? 




Asuransi Salam Anugerah Keluarga 


Ada fakta kehidupan yang sering terjadi tapi kita tak menyadarinya. Ketika terjadi musibah yang menyebabkan kepala keluarga kehilangan mata pencaharian, kondisi keluarga akan sangat terkena imbasnya. 


9 dari 10 wanita di Indonesia menggantungkan hidup dari pasangannya. Yang terjadi kemudian ketika musibah menimpa suami, 60% dari istri yang ditinggalkan suaminya itu harus menurunkan standard gaya hidup. 

Jika hanya gaya hidup yang berkaitan dengan kebutuhan tersier harus ditanggalkan, itu masih tak masalah. Namun ketika kebutuhan pokok keluarga harus carut marut akibat kondisi ini, tentu akan menyedihkan sekali ya. Bagaimana kelangsungan hidup keluarga, terutama untuk masa depan anak-anak bisa terjamin jika tak ada proteksi yang menyertai? 


Belum lagi kalau kita bicara tentang inflasi, yang sudah pasti dari tahun ke tahun akan terus meningkat. Berat tentunya mengelola dana atau tabungan konvensional (misal ada) ketika berhadapan dengan inflasi yang terus melaju. 

Inflasi bisa bermacam-macam jenisnya, mulai dari harga-harga belanjaan sehari-hari, biaya kesehatan, dan biaya pendidikan. Belum lagi kebutuhan yang akan terus meningkat seiring pertumbuhan usia anak-anak. 

Seperti yang sudah kita bahas sebelumnya di atas tadi, itulah kegunaan kepemilikan asuransi yang bisa kita gunakan sebagai proteksi ketika hal-hal yang tidak diinginkan terjadi. Bagi kaum muslim pada umumnya yang menginginkan asuransi yang dikelola sesuai prinsip muamalat, pas banget jika menjatuhkan pilihan kepada asuransi syariah. 

Secara umum ketika kita mendaftarkan diri untuk membuka polis asuransi, satu polis hanya berlaku untuk satu orang saja. Sini kukasih tahu ya, saat ini sudah bisa banget lho apply 1 polis yang bisa digunakan untuk sekeluarga, sudah menggunakan prinsip syariah pula pengelolaannya. 

Asuransi Sun Life Indonesia kini mempunyai produk asuransi yang bisa memenuhi semua kebutuhan di atas, yaitu Asuransi Salam Anugerah Keluarga sebagai solusi perlindungan dan perencanaan keluarga secara menyeluruh. Pengajuan asuransinya pun mudah, adapun 1 polis bisa digunakan langsung untuk pasangan suami istri dan 2 orang anak. 

Aku jadi ubek-ubek informasi seputar asuransi jiwa dan asuransi kesehatan, lalu tertambat pada Sun Life Indonesia. Pilah-pilih sana sini akhirnya jadi intens mengamati Asuransi Salam Anugerah Keluarga (bisa klik langsung ya untuk mengetahui informasi di websitenya secara lebih detail). Asuransi ini memiliki beberapa manfaat yang tidak akan kita temukan pada asuransi jenis konvensional. 

Kelebihan Asuransi Salam Anugerah Keluarga: 
  1. 1 polis berlaku untuk 1 keluarga 
  2. Total santunan asuransi untuk pasangan suami istri (pasutri) sebesar 200% 
  3. Terdapat perlindungan santunan asuransi tambahan untuk 2 anak. 
  4. Memiliki kesempatan untuk bersedekah jariah melalui wakaf. 
  5. Dilengkapi dengan berbagai asuransi tambahan lainnya untuk memaksimalkan perlindungan Tak kenal maka tak sayang. 
Makanya yuuk kita tengok dulu seperti apa spesifikasi produk Asuransi Salam Anugerah Keluarga ini. 



Ketentuan umum Asuransi Salam Anugerah Keluarga 


Mata uang : Rupiah 

Usia masuk (Ulang Tahun Terakhir) 
- Pemilik Polis/Peserta Pertama : 18-60 tahun 
- Peserta Kedua : 18-60 tahun 
- Peserta Anak : 30 hari – 17 tahun 

Masa Pembayaran Kontribusi : selama Masa Asuransi 

Masa Asuransi : hingga mencapai usia 88 tahun 

Minimum Kontribusi Tahunan : Rp 9.000.000 

Mode Pembayaran Kontribusi : Tahunan, 6 bulanan, 3 bulanan, bulanan 


Bisa dicatat ya untuk kita semua, ada potensi keuntungan loh yang bisa kita dapatkan dengan mereferensikan rekan, saudara, maupun kerabat untuk membeli produk ini. Ada keuntungan 5% dari Kontribusi Asuransi Berkala tahun pertama bagi kita. Alhamdulillah, semoga berkah ya.

Oya, teman-teman bisa langsung kunjungi link ini ya https://bit.ly/2WQHPRF untuk mendapatkan penjelasan yang lebih terperinci. Aku juga mengambil informasi dari sana sebagai referensi dalam mempertimbangkan pemilihan asuransi terbaik untuk keluarga.



Manfaat Asuransi Salam Anugerah Keluarga yang Tidak Ditemukan pada Asuransi Konvensional 


Ketika memutuskan untuk memilih asuransi, selain syarat muamalat yang sesuai syariat agama Islam, kita juga harus mempertimbangkan berbagai manfaat tambahan yang ada. Nah, ketika mencari tahu lebih lanjut tentang Asuransi Salam Anugerah Keluarga dari Sun Life Indonesia, aku menemukan manfaat unik yang tidak didapatkan pada asuransi konvensional. 


1. Terdapat Fitur Wakaf

Dengan memiliki Asuransi Salam Anugerah Keluarga, maka kita bisa sekaligus melakukan sedekah jariah melalui wakaf. Terdapat beberapa jenis wakaf yang bisa kita lakukan, yaitu Wakaf Berkala, Wakaf Manfaat Asuransi, dan Wakaf Manfaat Investasi. Untuk fitur yang ini sepertinya aku harus mencari tahu lebih lanjut melalui perencana keuangannya. 


2. Memperoleh manfaat asuransi tambahan 

Ketika kita menjadi peserta Asuransi Salam Anugerah Keluarga, maka kita bisa melengkapi dengan asuransi tambahan lainnya, yaitu: 
Asuransi Kecelakaan : memberikan tambahan santunan asuransi apabila Peserta meninggal dunia karena kecelakaan. 
Kematian akibat cacat atau kecelakaan : memberikan tambahan santunan asuransi apabila Peserta meninggal dunia karena kecelakaan. 
 Penyakit kritis : memberikan tambahan santunan jika Peserta terdiagnosis salah satu dari 40 tipe penyakit kritis sebelum peserta berusia 65 tahun. 
 Santunan Rawat Inap dan Pembedahan : memberikan tambahan santunan asuransi saat Peserta dirawat di Rumah Sakit atau menjalani operasi. 
 Pembebasan kontribusi : memberikan pembebasan pembayaran kontribusi ketika pemegang polis terkena penyakit kritis, meninggal dunia, ataupun mengalami cacat total akibat kecelakaan hingga berusia maksimal 65 tahun. 


3. Dilengkapi paket kesehatan Sun Medical Platinum Syariah 

Keunggulan dari Asuransi Salam Anugerah Keluarga juga terdapat pada pelayanan paket kesehatan yang tercakup pada Sun Medical Platinum Syariah. Kita akan mendapatkan Asuransi Tambahan Sun Medical Platinum Syariah yang dapat dibeli untuk satu keluarga hingga maksimum 6 anggota keluarga (suami, istri dan 4 anak yang sah). 

Adapun keunggulan tersebut akan terlihat pada pelayanan sebagai berikut: 
Fasilitas kamar dengan 1 tempat tidur dan kamar mandi dalam hingga 365 hari per tahun. 
 Perawatan kanker (radioterapi atau kemoterapi, imunoterapi dan pengobatan hormonal), rawat jalan cuci darah, ICU, operasi rekonstruksi akibat kanker sesuai tagihan. 
 Perawatan di luar wilayah pertanggungan yang memberikan fleksibilitas dan peace of mind untuk perlindungan kesehatan dimanapun berada. 
 Limit booster yang menambah batas tahunan keseluruhan hingga 6x sampai dengan Rp 40 miliar, berlaku seumur hidup selama polis aktif. 
 Akomodasi pendamping pasien untuk semua umur, berlaku untuk perawatan di dalam dan di luar Indonesia. Akomodasi di hotel berlaku khusus untuk perawatan di luar Indonesia. 
 Layanan second medical opinion
 Penggantian perawatan sebelum dan sesudah pembedahan pulang hari. 
 Pemeriksaan kesehatan untuk penyakit kritis, meliputi stroke, kanker dan coronary bypass surgery

Jika pada umumnya asuransi jiwa dan asuransi kesehatan berdiri sendiri-sendiri, maka keseluruhan manfaatnya bisa kita dapatkan melalui Asuransi Salam Anugerah Keluarga. Setelah menyimak semua kelebihan di atas, plus jaminan ketaatan aturan syariahnya sesuai prinsip muamalat, bagaimana pendapat teman-teman nih? 

Yuuk boleh banget ya, open for discussion lho di kolom komen. Kita kan sama-sama punya keinginan untuk memiliki asuransi yang membuat hati kita nyaman dan mantap. Kutunggu ya pendapat teman-teman, tingkiuuuu…

41 komentar:

  1. asuransi tuh sekarang sudah bagian dari gaya hidup ya mbak :) karena memang butuh banget sih, apalagi kondisi lagi begini kan?

    BalasHapus
  2. aku termasuk yang gak paham2 amat tentang asuransi. asuransi yang ada pun gak kulanjut2 lagi udah bertahun2. btw thanks infonya ya..jadi itu beda konven sama syariah untuk insurance

    BalasHapus
  3. Jujur aku baru tahu asuransui ni mba. Tapi ingin juga punya asuransi syariah untuk berasa lebih aman dan nyaman dan terlindungi syariatnya

    BalasHapus
  4. Jujur, sekarang makin hati2 dalam memilih produk asuransi Krn ada beberapa temen yg jd korban bahkan di antarany sempet viral :(
    Semoga dg adany asuransi syariah ini bisa jd solusi y Mbaa jd ornag2 tenang mengamanahkan uangny Krn udh dikelola pihak yg benar
    Selain itu ada fitur wakafny jg ya Alhamdulillah

    BalasHapus
    Balasan
    1. Yup berhati2 juga perlu zaman sekarang ya mbak.
      Cuma memang sebaiknya selain BPJS kita juga ada ya asuransi kesehatan/ jiwa utk proteksi keluarga, minimal kepala keluarga punya. Semoga selalu dijaga dn sehat2 selalu kita semua ya mbak aamiin

      Hapus
  5. Memudahkan banget ini

    apply 1 polis yang bisa digunakan untuk sekeluarga ... alhamdulillah ya, satu saja untuk semuanya

    BalasHapus
  6. Hijrah gak hanya soal pindah dari Bank Konvensional ke Bank Syariah yaa..tetapi juga ya ini, hijrah dari asuransi konvensional ke asuransi syariah.

    BalasHapus
  7. Kalau dipikir pikir lagi sebenernya asuransi itu penting banget ya bun, cuma emang harus cari asuransi yang bener bener terpecaya. Yang track recornya bagus, yang claimnya gampang dan pastinya harus sesuai tuntunan islam ya buu

    BalasHapus
  8. Alhamdulilah semakin banyak pilihan produk asuransi syariah, jadi bisa memilih instrumen yang tepat dan cocok dengan profil risiko kita ya mba.

    BalasHapus
  9. nah itu bedanya di syariah itu akadnay tolong menolong ya mbak atau Tabarru beda dengan konvensional yang mengharapkan keuntungan

    BalasHapus
  10. Percaya dengan SunLife, produk terbarunya bikin tenang.
    Asuransi Salam Anugerah Keluarga memiliki fitur lengkap bagi yang ingin sedekah dan beramal.

    BalasHapus
  11. Pastinya mbak, supaya lebih aman dr sisi agama aku juga bakal pilih yg syariah kalau ada pilihan itu.
    Mbak asuransi salam ini berarti bisa buat sekeluarga gtu ya? Lalu bayarnya perorang satu2 atau sekalian aja dirapel satu polis itu pokoknya buat org tiga atau empat gtu misalnya?

    BalasHapus
  12. Fitur wakaf yg menambah nilai jual asuransi ini...oh ya..sdh seharusnya qt semua sadar utk berasuransi ya

    BalasHapus
  13. alhamdulillah aku juga pakai asuransi yang syariah selama ini mbaa..sejak awal

    BalasHapus
  14. Kalau mpo lebih suka asuransi syariah sih karena aman aja buat dunia akhirat. Sambil tetap ikhtiar manjaga kesehatan

    BalasHapus
  15. Asuransi adanya fitur wakaf akan membuat hati tenang untuk proteksi kesehatan kita selama di dunia dan pahala mengalir terus sampai akhirat

    BalasHapus
  16. Aku kepikrian pengen buka polis asuransi ini deh. Karena satu polis bisa untu banyak orang

    BalasHapus
  17. Nah kejadian sama saya karena menggantungkan harapan ke suami dan akhirnya pandemi ini jadi kelabakan deh
    Makanya mau investasi yang rutin

    BalasHapus
  18. Wah kece ini asuransinya bisa buka perlindungan untuk seluruh keluarga ya Mba apalagi pengelolaanya berbasis syariah

    BalasHapus
  19. Yang menarik ada fitur Wakafnya nih, memang yang membedakan dengan asuransi lainnya. Semoga masyarakat makin menyadari betapa pentingny asuransi buat proteksi diri.

    BalasHapus
  20. Itu aku pernah dibilang gitu saat ditanya sama teman yang emang agen asuransi, nah kalau sekarang sih karena sudah ngerti dan alhamdulillah sesuai dengan apa yang kami butuhkan.

    BalasHapus
  21. Wah, ini asuransi syariahnya dengan polis yg ternyata bisa untuk 1 keluarga ya. Hebatnya lagi untuk pasutri bisa mencapai 200% total santunan asuransinya. Memang betul kita mesti siap sedia apalagi anak2 masih kecilkan butuh berbagai dana misalkan pendidikan, rumah dll.

    BalasHapus
  22. Setuju, Mbak Uniek ... memiliki asuransi memang mengurangi beban keuangan yang harus kita tanggung. Kalau mampu, baiknya diupayakan.

    BalasHapus
  23. Iya sih di masa pandemi ini kayanya stres menduduki peringkat pertama kasus setiap orang. Wah sekarang ternyata asuransi ada syariahnya juga ya, inovatif

    BalasHapus
  24. Memang butuh banget asuransi sebagai proteksi keluarga yah mbak
    Akan terasa banget manfaatnya,karena kita gak pernah tahu apa yang akan terjadi nantinya. Baru tahu tentang penjelasan asuransi syariah, jadi pengen punya juga nih. makasih sharingnya yah mbaaak.

    BalasHapus
  25. Masih banyak yang ragu dengan asuransi. Memang butuh hati-hati untuk mencari produk asuransi yang tepat. Senangnya lagi sekarang ada produk yang syariah. Saya pun pelan-pelan beralih ke produk syariah

    BalasHapus
  26. Yang pasti kalo punya asuransi tenang ya. Ada proteksi dana masa depan yang bisa diandalkan. Itung-itung menabung sekaligus berinvestasi..

    BalasHapus
  27. Menarik juga, nggak perlu beli paket asuransi berbagai macam, cukup satu paket saja sudah dapat asuransi lainnya ya.
    Penjelasan asuransi syariahnya detail, jadi tahu manfaat kalau kita membeli paket asuransi syariah Salam Anugerah Keluarga.

    BalasHapus
  28. Asuransi itu penting banget, minimal asuransi jiwa buat pencari nafkah buat minimalisir resiko.
    Aku juga lebih milih ke asuransi sya'riah supaya aman.

    BalasHapus
  29. Waah baru tau nih Sun life punya asuransi syariah juga. Aku juga kalau pilih asuransi yang syariah. Tenang rasanya.

    BalasHapus
  30. Aku salah satu nasabah Sun Life Mbak. Sudah berjalan hampir 6 tahun ini. Sejauh ini untuk informasi apapun aku menggunakan aplikasinya yang lumayan sangat membantu.

    BalasHapus
  31. Musim pandemi begini keinginan untuk berasuransi jadi menyala lagi nih.. khawatir ada apa2nya.. e tapi emang sekarang lebih enak ya mba udah ada asuransi syariah...

    BalasHapus
  32. Sekarang hampir semua produk asuransi punya produk syariah nya ya. Aku juga puya asji yang syariah. Memang proteksi itu penting, terutama untuk menjaga keluarga juga

    BalasHapus
  33. Betul sekali, aset terpenting yang kita miliki adalah keluarga. Punya asuransi akan bikin kita lebih tenang, karena hari esok tidak ada yang tau, apa yang bakal terjadi.
    Asuransi Salam Anugerah Keluarga ini praktis banget ya, bisa 1 polis untuk pasangan suami isteri dan 2 anak.

    BalasHapus
  34. Iya punya asuransi rasanya lebih ayem Mbak karena merasa terproteksi apalagi di masa pandemi ini..lebih ayem lagi karena asuransinya syariah..

    BalasHapus
  35. Iya betul, dengan ikut asuransi bisa mengurangi pikiran... Misalnya keluargs ada yang sakit, cukup fokus merawata aja, enggak perlu pusing mikirin biayanya... Apalagi kalau asuransinya syariah, lebih tenang ya...

    BalasHapus
  36. Eh menarik juga nih. Berarti kalau udah selesai dan nggak ada klaim, ada dana yang dikembaliin ke kita ya?

    BalasHapus
  37. Sunlife punya ya. Cakep ya ada yang syariahnya jadi tenang di hati. apalagi sekarang rame gonjang ganjing asuransi mba. kalau aman gini kan tenang jadinya kitanya

    BalasHapus
  38. Hari gini asuransi berasa banget pentingnya. Dan sekrang kalo mau cari asuransi kudu yg aman ya. Asuransi dg skema syariah ini mrpkn pilihan tepat krn akadnya jelas

    BalasHapus
  39. baru tahu ada asuransi sun life syariah, iya ya hari gini butuh asuransi, walau kadang galau nyari yang syariah baiknya yang mana

    BalasHapus
  40. Betul mb, asuransi penting sekali untuk meminimalkan risiko yang tejadi. Dengan adanya asuransi syariah seperti ini kita yang muslim jadi nggak was-was lagi ya, tinggal menentukan jenis asuransi yang diingini..

    BalasHapus